Fakta Menarik Montenegro, Negara Pecahan Yugoslavia Yang Mempesona - AYUK TRAVELING

Breaking


AONQQ KAKIQQ IBLISQQ BWINQQ

Post Top Ad

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Monday, December 21, 2020

Fakta Menarik Montenegro, Negara Pecahan Yugoslavia Yang Mempesona

Fakta Menarik Montenegro, Negara Pecahan Yugoslavia Yang Mempesona



Montengero ialah sebuah negara Balkan yang berada di benua Eropa bagian selatan. Dulunya, negara ini merupakan bagian dari Yugoslavia sebelum akhirnya pecah pada tahun 1992 dan terbagi menjadi beberapa negara. Montenegro berbatasan langsung dengan Kroasia dan Bosnia Herzegovina di sebelah utara, Kroasia di sebelah barat, dan Albania serta Laut Adriatik di sebelah selatan. Montenegro memiliki luas wilayah sekitar 13.812 kilometer persegi dengan total populasi mencapai 610 ribu jiwa pada tahun 2020. Berbicara mengenai Montenegro, tidak lengkap rasanya jika tidak membahas lebih dalam beberapa fakta menariknya yang mungkin belum banyak orang tahu. Berikut ini ialah beberapa fakta mengenai Montenegro, negara pecahan Yugoslavia yang mempesona.


Baca Juga : Destinasi Wisata Terindah di Brussels, Kapan Berkunjung?


Nama Montenegro berasal dari kata Monte (gunung) dan negro (hitam) karena willayah Montenegro diliputi oleh kawasan hutan pegunungan yang gelap



Merdeka pada 3 Juni 2006 setelah memutuskan berpisah dari Serbia yang notabene sama-sama merupakan negara pecahan Yugoslavia



Menganut sistem pemerintahan Republik Parlementer dengan Presiden sebagai kepala negara dan Perdana Menteri yang diusulkan Presiden sebagai kepala pemerintahan



Penduduknya yang mayoritas etnis Montenegro dengan agama yang dianut ialah Ortodoks, Islam, Katolik, serta ada yang tidak memiliki agama atau Ateis



Montenegro memiliki PDB per kapita sebesar 8.911 dollar pada 2019 dengan pariwisata sebagai sektor andalannya



Pernah menjadi lokasi syuting dalam beberapa film terkenal seperti ‘Casino Royale’ dan ‘The Dark Side od The Sun’ yang merupakan film pertama Brad Pitt



Montenegro menjadi salah satu negara dengan penduduknya yang memiliki tinggi badan tertinggi di dunia, ialah yang rata-rata 183 cm



Montenegro hanya memiliki 2 bandara internasional ialah Bandara Podgorica dan Tivat



Meskipun hanya memiliki luas wilayah yang kecil, namun Montenegro memiliki 117 pantai yang sangat memukau lho



Montenegro juga menyuguhkan berbagai objek wisata menarik dan memukau seperti Kotor, Perast, dan Sveti Sava



Maka itulah beberapa fakta mengenai negara Montenegro, negara indah di Eropa Selatan. Dengan beragam wisata yang memukau, tentunya saja menarik minat para wisatawan untuk berkunjung kesana. Jangan lupa untuk memasukkan ini ke dalam List Perjalanan kalian berikutnya ya!

No comments:

Post a Comment

Post Top Ad

Responsive Ads Here