Inilah Beberapa Tempat Penting Dalam Situs Bersejarah Pompeii, Italia
Pompeii merupakan sebuah situs arkeologi bersejarah yang terletak di dekat kota Napoli, Italia. Situs tersebut merupakan bekas kota yang makmur dengan nama yang sama. Nahas, kota tersebut hancur oleh letusan Gunung Vesuvius pada tahun 79 Masehi. Tertimbun oleh lahar dan abu letusan gunung berapi selama belasan abad, kota tersebut berhasil di gali oleh para arkeolog pada tahun 1748, sebagaimana dilansir dari Smithsonian Magazine. Hasil galian tersebut mencakup mayat dengan tubuh yang utuh, bangunan, dan benda bersejarah. Ketika kamu ingin mengunjungi situs tersebut, maka jangan lewatkan kunjunganmu ke tempat-tempat penting yang ada disana.
Amfiteater
Amfiteater merupakan tempat untuk menonton pertarungan gladiator. Amifiteater ini telah ada sejak tahun 70 SM (sebelum masehi) dan berkapasitas sebesar 12.000 orang. Uniknya, Amfiteater di Pompeii ini merupakan sebuah Amfiteater Romawi tertua yang masih utuh sebelum Colosseum, Roma. Amfiteater ini memiliki 3 bagian area penonton ialah imam cavea (bagian bawah), media cavea (bagian tengah), dan summa cavea (bagian atas). Terkadang dilengkapi dengan velarium, ialah kanopi besar yang direntangkan di atas amfiteater jika terjadi hujan, sebagaimana dilansir dari Pompeii Online.
Baca Juga : Memiliki Destinasi Bersalju, Beberapa Negara Bebas Visa Ini Patut di Kunjungi
Forum
Forum merupakan sebuah alun-alun utama di Pompeii. Tempat ini menjadi pusat kehidupan sehari-hari warga Pompeii karena di sekitarnya terdapat bangunan untuk administrasi kota dan pengadilan, pasar, dan juga tempat ibadah. Area forum ini sangat luas dan dapat menampung banyak orang ialah dengan panjang 142 meter dan lebar 38 meter. Permukaannya pun dilapisi dengan batu Travertine supaya menambah keindahannya, sebagaimana dilansir dari Planet Pompeii.
Antiquarium
Antiquarium merupakan sebuah museum yang menyimpan banyak artefak peninggalan penduduk Pompeii. Kamu bisa melihat peralatan-peralatan yang dipergunakan penduduk tersebut sehari-hari. Seperti bejana, amphora (wadah keramik berbentuk vas dengan dua pegangan di bagian leher), perabot, dan peralatan lainnya. Kamu juga bisa menemukan beberapa tubuh manusia utuh yang merupakan penduduk Pompeii yang diawetkan dengan gips. Posisi tubuh tersebut menggambarkan keadaan saat Gunung Vesuvius meletus.
Pemandian Stabia
Mandi bersama di pemandian umum merupakan kegiatan yang kerap dilakukan penduduk Pompeii. Pemandian umum terbesar di kota tersebut ialah Pemandian Stabia (stabian Baths). Pemandian ini memiliki fasilitas kolam renang, gymnasium, bak mandi besar untuk pria dan wanita, dan ruang ganti pakaian (apodyterium). Keadaan air yang digunakan pun ada 3 jenis untuk tiga bak mandi, ialah air dingin (frigidarium), air hangat (tepidarium), dan air panas (calidarium). Penduduk kota tersebut umumnya yang mencelupkan diri ke dalam 3 jensi bank mandi, mulai dari yang bersuhu dingin ke panas.
Taman Buronan
Taman Buronan (Garden of Fugitives) merupakan bekas sebuah kebun anggur yang menjadi salah satu bukti keganasan letusan Gunung Vesuvius. Disana terdapat 13 mayar utuh yang diawetkan dengan posisi tubuh ketika menyelamatkan diri. Sebelum hancur lebut, terdapat triclinum (tiga kursi makan berbentuk sofa yang disusun membentang di sepanjang tiga sisi meja) di dalam pergola (ruang semi terbuka yang hanya tersusun dari tiang dan atap) di kebun tersebut. sangat menyenangkan menikmati makanan sambil melihat pemandangan saat itu, sebagaimana dilansir dari Pompeii Sites.
Baca Juga : Negara Dengan Pesta Kembang Api Terindah dan Termegah di Dunia
Rumah Menander
Rumah Menander (house od Menander) merupakan rumah milik seorang pedagang kaya. Akan tetapi, nama rumah ini diambil dari seorang penulis naskah asal Yuanni yang bernama Menander, sebagaimana dilansir dari Pompeii Sites. Rumah ini merupakan salah satu rumah mewah di Pompeii. Terdapat atrium (ruang semi terbuka) di rumah ini dengan taman di tengah-tengahnya. Taman yang indah tersebut menjadi daya tarik tersendiri.
Belajar sejarah sambil berwisata merupakan kegiatan yang sangat mengasyikkan. Jangan lupa untuk memasukkan ini ke dalam List Perjalananmu berikutnya, pastikan kamu mengunjungi semua yang ada di atas ya!
No comments:
Post a Comment